KESEHATAN

4 Cara Mengatasi Sesak Nafas Secara Alami dan Obat


Beritaqkita - Bukan hanya ini saja dapat menimbulkan kematian, jika tak segera menemukan cara mengatasi sesak nafas yang tepat, segala aktivitas pasti akan terhambat. Pasalnya, sesak nafas dapat kambuh kapan saja, terutama jika tubuh dalam kondisi kelelahan, tentunya sesak nafas akan mudah kambuh.

Sesak nafas mungkin akan menimbulkan efek yang lebih parah jika dialami oleh bayi hingga usia anak-anak. Sesak nafas pada bayi memiliki resiko kematian tinggi mengingat penanganan penyakit pada bayi harus super cepat. Selain itu, sesak nafas pada anak juga tak kalah bahayanya karena anak bisanya sulit untuk meminum obat secara rutin serta belum bisa mengukur kemampuan fisik sehingga sering kelelahan. Selain itu, kebanyakan anak juga mengkonsumsi makanan secara sembarangan sehingga bisa saja mereka mengkonsumsi makanan penyebab alergi hingga memicu kambuhnya sesak nafas.

Pada wanita hamil sesak nafas bisa dikatakan sebagai hal lumrah. Sesak nafas saat hamil muda disebabkan oleh adanya hormon progeteron. Hormon ini akan memberikan sinyal pada tubuh untuk mengambil oksigen lebih banyak. Tujuannya adalah untuk memenuhi kebutuhan oksigen pada janin. Sedangkan nafas sesak saat hamil tua biasa disebabkan oleh janin yang mendesak area dada termasuk juga paru-paru.

Meski digolongkan lumrah, wanita hamil yang pernah memiliki riwayat sesak nafas sebelumnya harus waspada. Sesak pada ibu hamil bisa juga mengancam nyawa Anda serta janin dalam kandungan jika peyebabnya adalah penyakit sesak nafas yang kambuh.

Penyebab Sesak Nafas
Sebelum mengetahui cara mengatasi sesak nafas, ada baiknya jika Anda pelajari terlebih dahulu penyebab sesak nafas. Meski gejalanya nampak sama, sebenarnya penyebab sakit nafas sangat beragam. Berikut beberapa penyebab nafas sesak yang umum ditemui.

1. Sumbatan Pada Saluran Nafas
Sumbatan pada saluran nafas akan menyebabkan keluar masuknya oksigen terhambat. Dalam kasus ringan, mungkin susah nafas dan kesulitan berbicara menjadi efek yang dialami. Namun, dalam kasus lebih parah hal ini dapat menyebabkan kekurangan oksigen di paru-paru. Adapun hal yang mungkin menyebabkan sumbatan di saluran nafas antara lain :

Pilek.
Polip.
Tersedak.
Epligotitis atau radang pada pita suara.
2. Penyakit Jantung
Ketika jantung dalam kondisi tak vit, maka kinerjanya juga tak akan optimal. Dalam kasus ini jantung tak akan bisa mendistribusikan darah yang mengandung oksigen dengan baik. Oleh karena itu, tubuh akan memberikan sinyal ke paru-paru untuk bekerja lebih keras guna memenuhi suplay oksigen sehingga nafas akan lebih cepat dibanding biasanya. Adapun jenis penyakit jantung yang berhubungan dengan sesak nafas antara lain :

Gagal jantung.
Jantung koroner.
Penyakit jantung bawaan.
Gangguan irama jantung atau biasa disebut aritmia.
3. Gangguan Pada Paru-Paru
Selain disebabkan oleh jantung dan sumbatan pada saluran nafas, sesak nafas disebabkan oleh gangguan pada paru-paru. Ketika paru-paru tak sehat, maka tugasnya untuk mengatur keluar masuknya oksigen juga tak akan optimal. Umumnya, semua jenis kerusakan pada paru mengakibatkan sesak nafas, mulai dari kerusakan pembuluh darah, selaput hingga terjadinya peradangan.

4. Psikologis
Secara tak langsung, masalah psikologis seperti kecemasan dan ketakutan juga dapat menimbulkan sesak nafas. Umumnya penyebab  sesak nafas yang satu ini dialami oleh orang yang sudah menderita sesak nafas sebelumnya.AGEN KASINO

About Unknown

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.