7 Cara Mengatasi Gusi Bengkak dengan Bahan Alami dan Obat Serta Efek Samping
Beritaqkita - Gusi yang begitu sehat adalah gusi yang memiliki ciri-ciri sehat juga. Beberapa ciri tersebut adalah gusi berwarna merah muda, mampu menahan gigi, kencang, dan tidak akan berdarah ketika anda menggosok gigi atau menyentuh dengan bahan lunak. Kesehatan gusi sendiri tidak hanya dijaga dari luar saja, tetapi juga harus memperhatikan nutrisi yang diperlukan gusi dari dalam tubuh.
Penyebab Gusi Bengkak :
Gusi bengkak merupakan penyakit yang bisa disebabkan oleh banyak hal. Bisa disebabkan karena faktor luar seperti benturan atau serangan bakteri, bisa juga dari dalam karena menjadi gejala dari suatu penyakit seperti peradangan. Beberapa hal yang bisa memicu timbulnya gusi bengkak adalah sebagai berikut:
1. Obat-Obatan
Ada beberapa jenis obat yang bisa menyebabkan gusi menjadi bengkak. Biasanya hal itu terjadi karena obat tersebut memang memiliki efek samping seperti membuat gusi bengkak. Menurut penelitian, resiko terjadinya gusi bengkak bisa diperparah ketika anda mengkonsumsi obat-obatan seperti kortikosteroid, antiepilepsi, obat yang menghambat saluran kalsium, dan kontrasepsi hormonal.
2. Gusi Sensitif
Ada beberapa jenis orang yang memiliki gusi yang sangat sensitif. Hanya terkena sedikit sentuhan saja bisa membuatnya menjadi berdarah dan bengkak. Biasanya terjadi karena sistem ketahanan atau nutrisi untuk gusi berkurang. Sensitifitas gusi bisa juga terjadi karena penggunaan pasta gigi atau cairan kumur yang kurang cocok dengan anda.AGEN KASINO
3. Gigi Palsu
Jika tidak ditangani oleh ahlinya, pemasangan gigi palsu atau perlengkapan gigi jenis lainnya yang salah bisa membuat gusi menjadi bengkak dan sakit. Karena itulah ketika anda ingin beralih ke gigi palsu atau memasang behel gigi, pastikan anda sudah memenuhi prosedur yang berlaku dan ditangani oleh dokter ahli.
4. Kekurangan Nutrisi
Beberapa gizi yang harus anda perhatikan untuk meningkatkan kesehatan gusi adalah vitamin C, Vitamin C sangat penting untuk tetap menjaga kesehatan gusi agar lebih kuat lagi. Seseorang yang tubuhnya kekurangan vitamin C yang banyak bisa menyebabkan gusi mudah berdarah dan sakit. Istilah ini sering disebut sebagai skorbut atau kekurangan vitamin C pada tubuh.
5. Kehamilan
Kesehatan gusi berkurang ketika anda sedang mengalami kehamilan sebenarnya wajar-wajar saja. Banyak orang yang mengalami hal ini tetapi penurunannya tidak terlalu signifikan. Untuk membantu agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan, anda tetap bisa mengkonsumsi nutrisi yang baik untuk janin dan kesehatan tubuh anda.
6. Merokok
Seperti yang diketahui, kandungan buruk yang terdapat dalam rokok bisa menyebabkan gusi menjadi rusak. Karena hal itulah bisa menyebabkan pembengkakan pada gusi. Tidak hanya menyebabkan kesehatan gusi terganggu, merokok yang terlalu berlebihan juga bisa menyebabkan gusi dan gigi menjadi hitam serta kesehatan paru-paru berkurang.
7. Virus atau Jamur
Infeksi yang terjadi akibat virus atau jamur bisa terjadi ketika anda kurang memperhatikan kebersihan gusi anda. Anda menjadi enggan untuk membersihkan gigi setiap hari, sehingga menyebabkan aktivitas virus, bakteri, kuman, atau jamur membuat kesehatan gusi anda terganggu dan ujung-ujungnya menyebabkan gusi bengkak.
0 comments:
Post a Comment